Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Perumda TAB Tabanan Tutup Gebyar Sambungan Air Minum Bersih Murah, Antusiasme Pendaftar Lampaui Target

Edukasi layanan Perumda TAB Tabanan bagi calon pelanggan. (ist)

TABANAN – Perusahaan Daerah (Perumda) Tirta Amertha Buana (TAB) Tabanan resmi menutup program gebyar sambungan air minum bersih murah.

Penutupan Gebyar sambungan air murah Perumda TAB tersebut sesuai dengan agenda perencanaan sebelumnya yakni dimulai sejak 1 Agustus hingga 30 September 2024.

Program sambungan air minum bersih murah itu rupanya cukup mendapat antusiasme para calon pelanggan di Kabupatan Tabanan karena jumlah pendaftar justru melebihi target.

Dari data Perumda TAB Tabanan, tercatat sebanyak 1.913 orang sudah melakukan pendaftaran atau melebih target dari jumlah yang direncanakan yakni hanya 1.500 pendaftar.

I Made Sukanta selaku Kepala Bagian Hubungan Langganan Perumda TAB Tabanan menjelaskan jika dari total jumlah pendaftar itu bahkan sebanyak 1.320 pendaftar sudah melakukan pembayaran biaya pemasangan atau RAB.

“Sebanyak 1.320 pendaftar bahkan sudah melakukan pembayaran lunas dan sebanyak 67 orang tercatat mengajukan pembayaran secara mencicil,” ungkap Sukanta, Kamis. 3 Oktober 2024.

Disebutkan, jika jumlah keseluruhan pendaftar berasal dari berbagai kecamatan di Kabupaten Tabanan seperti Kecamatan Kediri, Kota Tabanan. Kerambitan, Penebel hingga Baturiti.

Dan selain untuk kebutuhan sambungan rumah tangga, para pendaftar justru sebagai besar merupakan para pengembang perumahan yang menginginkan ketersediaan sambungan air bersih murah.

“Tentunya program ini menyebabkan semakin meningkatnya jumlah pelanggan Perumda TAB Tabanan,” urai Sukanta.

Diketahui, untuk tahun 2024 ini, pihak Perumda TAB Tabanan sebenarnya hanya menargetkan penambahan pelanggan sejumlah 1.275 SR, lewat program itu justru sudah melebih target pemasangan dengan total jumlah pelanggan keseluruhan sebanyak 66. 456 SR hingga akhir September 2024 kemarin.

Disisi lain, I Wayan Agus Suanjaya selaku Kasubag Humas Perumda TAB Tabanan mengingatkan agar para pendaftar segera melakukan pembayaran hingga 31 Oktober 2024 ini.

Sebab jika tidak dilakukan pembayaran oleh pendaftar akan menyebabkan diskon gembar pemasangan air minum bersih murah tidak berlaku lagi sebab mengalami keterlambatan pembayaran seperti yang ditentukan.

“Jika lewat dari 31 Oktober 2024, maka akan dikenakan dengan biaya sambungan standar seperti biasa,” jelas Agus.

Terkait itu, pihak Perumda TAB Tabanan sudah melakukan upaya pendekatan dengan menginformasikan kepada pendaftar untuk segera melakukan pembayaran.

Phak Perumda TAB Tabanan mengucapkan terima kasih dan menegaskan jika ada keluhan baik terkait gangguan distribusi agar segera menghubungi dan tertangani baik dengan menghubungi call center via WhatsApp. ***

Komentar