Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

KPU Karangasem Tetapkan Daftar Pemilih Tetap

Ist

KARANGASEM - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Karangasem menggelar rapat pleno rekapitulasi dan penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Karangasem Tahun 2020, bertempat di Villa Taman Surgawi Resort & Spa, Rabu (14/10)

Adapun jumlah DPT yang ditetapkan yakni sebanyak 375.063 pemilih dengan rincian laki-laki berjumlah 189.183 dan perempuan 185.880 pemilih yang tersebar di 1.115 TPS dari 78 Desa dan Kelurahan se Kabupaten Karangasem.

Ketua Bawaslu Karangasem, I Putu Gede Suastrawan yang hadir dalam kesempatan tersebut melakukan uji petik terhadap data yang disampaikan dengan menyampaikan sejumlah daftar pemilih untuk dilakukan pengecekan apakah sudah terdaftar atau belum. "Kami ingin memastikan bahwa seluruh masyarakat Karangasem yang sudah berhak telah terdaftar dalam DPT ini," ucap Suastrawan.

Selanjutnya, dihadapan peserta rapat langsung dilakukan pengecekan oleh operator. Hasilnya, seluruh data yang disampaikan telah terdaftar di dalam DPT

Komisioner Divisi Data KPU Kabupaten Karangasem, Ni Luh Kusmirayanti menjelaskan sebelumnya juga telah digelar rapat pleno ditingkat Desa/Kelurahan hingga Kecamatan. Namun dalam perjalanannya pasca penetapan ditiap tingkatan, data tersebut kembali mengalami perubahan dikarenakan adanya tanggapan maupun masukkan dari masyarakat. "Perubahan tersebut kemudian dituangkan dalam kronologis yang selanjutnya dibacakan dalam pleno hari ini"

Ketua KPU Karangasem, I Gede Krisna Adi Widana menegaskan, kendati DPT Telah ditetapkan, tidak menutup kemungkinan seandainya masih ada yang belum terdaftar agar segera dilaporkan dan akan segera ditindaklanjuti "Pokoknya kita pastikan semua terdaftar," tegas Krisna

Jumlah DPS sebelumnya Laki-laki : 189,120, Perempan: 186.165. Total: 375285.  Rincian perubahan dikarenakan,  pemilih baru bertambah Lak-laki: 749, Perempuan : 840. Total : 1.589 Sementara pemilih tidak memenuhi syarat berjmlah, Lali-laki: 686, Perempaun : 1.125. Total : 1.811. (*/Oke) 

Komentar