Team Tenis Meja Bali Raih Prestasi Gemilang Pada Kualifikasi Pra PON XX 2020 Samarinda
jajaran team tenis meja Bali sesaat sebelum bertanding pada kualifikasi Pra PON XX 2020 di Gor Segiri , Samarinda. Sabtu (2/11). (ist)
SAMARINDA - Upaya keras yang diakukan Ketua Umum PTMSI Bali yang juga sebagai Kapolda Bali Irjen Pol Petrus Reinhard Golose, team tenis meja Bali sukses meraih prestasi yang gemilang pada kualifikasi Pra PON XX 2020 di Gor Segiri , Samarinda . Sabtu (2/11).
Kejuaraan nasional tenis meja babak Kualifikasi Pra PON XX 2020-Papua yang dilaksanakan di Gor Segiri Samarinda, 1-7 november 2019 diikuti oleh 30 Provinsi untuk beregu Putra, beregu Putri 26 Provinsi, tunggal Putra 60 orang, tunggal Putri 52 Orang, ganda Putra 60 pasang, ganda Putri 52 pasang, ganda campuran 60 Pasang.
Tenis Meja Putra & Putri Bali Lolos PON 2020 Papua dengan prestasi yang sangat gemilang yaitu mampu menjadi Juara Ke III untuk beregu Putri dan beregu Putra melaju ke Babak Final yang akan dilaksanakan pada tanggal 03 November 2019 Pukul 08.00 Wita. di Gor Segiri Samarinda.
Manager Team Tenis Meja Bali Wadir Lantas Polda Bali AKBP Djoni Widodo menjelaskan prestasi ini adalah prestasi terbaik sepanjang sejarah tenis meja di Bali , Team Putra melaju ke babak Final dengan materi semua putra daerah yang digembleng TC di Gor Diviacita Selama satu setengah bulan oleh Ketua Umum PTMSI Bali.
Adapun nama nama Team Beregu Putra Bali I Made Galung Kesuma Negara, I Putu Tedja Lajuardi, Komang Sugita dan Deva Prasetia sedangkan Team Beregu Putri Bali Kadek Ayu Puspawati , Made Siska Pratiwi, Komang Anik Sudarnita dan Galuh Prasasti
Menurut Djoni Widodo , Pembinaan olah raga tenis meja ini akan terus dilakukan oleh Kapolda Bali, bahkan didalam latihan TC di Gor Diviacita Kapolda Bali turut serta dalam latihan untuk memberikan semangat kepada para atlet. (*/Cia)
Komentar