Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Tabanan Siap Gelar PKB ke 41 dengan Mengusung Thema Bayu Permana

Suasana Rapat Pleno pembahasan PKB Tabanan ke 41 yang mengusung thema "Bayu Premana" (foto: ist/Hms)

TABANAN - Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekda Tabanan AA. Gd. Dalem Trisna didampingi Kepala Dinas Kebudayaan (Disbud) Kebupaten Tabanan I Gst Ngurah Supanji memimpin Rapat Pleno Pesta Kesenian bali (PKB) ke 41 Tabanan di Ruang rapat Kantor Bupati, Senin (27/5)

Dalam rapat pleno tersebut disepakti, PKB ke-41 di Tabanan akan kembali di gelar pada tanggal 7 - 9 Juni 2019 mendatang dengan mengusung thema “Bayu Permana” yang artinya memuliakan sumber daya angin.

Kepala Disbud Ngurah Supanji mengatakan pelaksanaan PKB Kabupaten Tabanan tahun ini akan diselenggarakan berbeda dari tahun sebelumnya yaitu dengan melaksanakan seremonial terlebih dahulu dan diikuti dengan penampilan sekaa gong baleganjur yang nantinya juga akan tampil pada PKB tingkat Provinsi. “PKB Kabupaten Tabanan akan dipusatkan di panggung Garuda Wisnu Serasi (GWS) Tabanan dengan menampilkan pameran kerajinan/kuliner, berbagai lomba, serta Gong Kebyar Anak-Anak, Wanita dan Dewasa,”ucapnya.

Disebutkan, Pesta Kesenian Bali tahun ini mengambil tema ‘Bayu Permana’ yaitu konsep memuliakan sumber daya angin . PKB Kabupaten akan mengacu pada 14 materi dari 25 materi yang wajib. “PKB Tingkat Kabupaten mengacu pada beberapa materi  yaitu: Parade, Lomba, Pagelaran, Pameran, Dokumentasi. Sementara untuk tingkat provinsi PKB mengacu pada materi ; Parade, Lomba, Pagelaran, Pameran, Dokumentasi dan Sarasehan,” ungkapnya.

Menurut Supanji, untuk PKB Tingkat Provinsi yang akan diadakan pada tanggal 15 Juni-13 Juli 2019 Tabanan telah menyiapkan 20 kesenian yang siap dipentaskan.

“Kesenian tersebut antara lain; Pawai, Parade Gong Kebyar Anak Anak, Gong Kebyar Wanita, Gong Kebyar Dewasa, Parade Ngelawang, Parade Wayang Kulit Dalang Remaja, Parade Topeng Panca, Parade Drama Gong Remaja, Parade Drama Tari Arja, Lomba Baleganjur, Lomba Lagu Pop Daerah Bali, remaja dan anak-anak, Lomba Topeng Bondres Inovatif, Lomba Gender Wayang Anak-anak, Lomba Taman Penasar, Parade Joged Bumbung, Lomba dan Workshop, Kesenian Rekonstruksi, Lomba Nyastra, Seni karawitan dan seni pengembangan,” jelasnya.

Sementara itu Asisten II Setda Kabupaten Tabanan  Dalem Trisna yang hadir pada acara tersebut memberikan beberapa arahan terkait penyelenggaraan PKB ke-41 di Tabanan dan juga provinsi. Pihaknya berpesan agar para seniman yang tampil membangun kebersamaan dan bangga terhadap kesenian yang ditampilkan.

“Kita harus bangga, karena kita akan menampilkan kesenian-kesenian terbaik Tabanan, karena ini juga digunakan sebagai ajang promosi bagi sekaa yang tampil. Jaga kesehatan sejak dini karena sudah mempersiapkan dari sejak lama sehingga nantinya bisa tampil maksimal,” ujarnya.

Diingatkan,  dalam pelaksanaan PKB di Tabanan, kuliner khas Tabanan yang ditampilkan jangan yang menoton itu-itu saja tetapi dapat memberikan giliran bagi UKM-UKM lain sehingga nantinya dapat lebih memperkenalkan produk-produk yang dimiliki masing-masing kecamatan yang belum pernah ditampilkan. Dengan begitu potensi- potensi yang ada di Tabanan akan semakin di kenal oleh masyarakat luas.

Pihaknya juga memberikan apresiasi kepada Dinas Kebudayaan dan semua pihak yang terlibat dalam kegiatan ini. Dirinya berpesan agar terus menjalin komunikasi dan koordinasi sehingga PKB yang berlangsung di Kabupaten dan juga provinsi dapat berjalan dengan baik dan sukses.

“Terima kasih kepada semua pihak yang ikut berpartisipasi. Meskipun persiapannya sudah sangat baik namun ingat selalu jalin komunikasi dan koordinasi. Kita harus bekerja komprehensif, dan perhatikan kemanan dan kebersihan pada saat penyelenggaraan nanti,” ujarnya. (Dim/Cia)

Komentar