Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Gembak Geni, Jajaran Polsek Kuta Utara Siagakan Personil

Foto : Ist/Hms

BADUNG - Kepolisian Sektor Kuta Utara Badung  pagi - pagi sudah menempati pos masing - masing di sejumlah kawasan wisata  yang ada di sekitarnya. Hal itu dilakukan guna mengantisipasi adanya gangguan Kamtibmas terlebih lagi saat masyarakat yang sedang merayakan hari Ngembak Geni. Jumat (08/03).

Piket Pawas,  Iptu AA. Ketut Nuasa, S.sos mengatakan pengamanan Ngembak Geni ini merupakan bentuk jajaranya dalam upaya memberikan rasa aman sekaligus wujud nyata yadnya kepada Ida Sangyang Widhi Wasa.

Komitmen jajaran Polsek Kuta Utara ini dibuktikan dengan ihlas, meski  harus meninggalkan sanak keluarga merayakan perayaan Nyepi mulai dari Pamelisan, Pengerupukan dan sekarang ini Ngembak Geni.

“Kami tidak pernah ragu akan hasil suatu pengabdian. Untuk keluarga, sudah pasti kami sempatkan waktu untuk saling memaafkan dan untuk rekan- rekan juga masyarakat.  Ini adalah yang  terbaik yang kami bisa lakukan sembari menjalankan tugas,” ucapnya.

Sejumah kawasan yang di monitoring yakni mulai dari Kawasan Wisata Petitenget, Pantai Berawa, Pantai Batu Bolong, dan bebrapa tempat keramaian di wilayah hukum Polsek Kuta Utara. Dan sejauh ini situasi Kamtibmas di wilayahnya sangat aman, dan kondusif.

"Meskipun terpantau aman, namun anggota yang melaksanakan tugas di lapangan tetap siaga dan kita selalu mengawasinya" ucap Iptu Nuasa di  Pantai Petitenget. (*/Cia)

Komentar