Ribuan Pemuda Ikuti Lomba Menulis Esai Garda Pemuda NasDem
foto : istimewa
JAKARTA - Ribuan Pemuda dari 345 Perguruan tinggi di Indonesia ambil bagian dalam lomba menulis Esai ‘Pemuda Menulis’ yang digelar Garda Pemuda (GP) NasDem. Kegiatan lomba ini sekaligus bagian dari upaya GP NasDem mendorong budaya menulis di kalangan generasi muda. Malam penghargaan Pemenang Lomba Menulis Esai ‘Pemuda Menulis’ ini berlangsug di Teater Wisma Kemepora diikuti 1.784 mahasiswa. Sabtu (5/5).
Pemberian penghargaan kepada para pemenang disaksikan langsung Menteri Pemuda & Olahraga RI, Imam Nahrawi, Anggota Komisi VII Fraksi Partai NasDem, Kurtubi, Sekretaris Jenderal Dewan Energi Nasional, Saleh Abdurrahman, serta Ketua Umum GP NasDem, Prananda Surya Paloh, di Teater Wisma Menpora RI, Jakarta.
Sebagai organisasi sayap partai, melalui kegiatan ini GP NasDem juga mencoba membuat stigma baru kepada para pemuda-pemudi, bahwa politik tidak selamanya berbicara tentang kekuasaan, tetapi juga soal bagaimana cara mengabdikan diri untuk Indonesia, salah satunya adalah menuangkan gagasangagasan para pemuda yang bisa dikontribusikan melalui tulisan.
Dari persepsi inilah maka GP NasDem mengadakan ajang Pemuda Menulis dengan tema “Ketahanan Energi Indonesia; Tantangan dan Solusi dari Perspektif Kepemudaan”.
Ketua Umum GP NasDem, Prananda Surya Paloh, menyebutkan bahwa hasil gagasan para pemuda ini tidak hanya akan berhenti sebagai pemenang, namun juga akan dilanjutkan sebagai referensirekomendasi untuk pemerintah.
“Naskah para pemenang Pemuda Menulis ini akan dijadikan proceeding melalui Fraksi Partai NasDem terkait, setelah sebelumnya dikaji oleh para pakar energi di Partai NasDem. Selanjutnya saya janjikan hasil ini akan kami jadikan landasan pendukung dalam memberikan rekomendasi kebijakan pada instansi terkait”, ujar Prananda.
Kegiatan ini turut diapresiasi oleh Menteri Pemuda & Olahraga RI, Imam Nahrawi, yang menilai kegiatan ‘Pemuda Menulis sebagai terobosan baru dan pertama untuk organisasi pemuda sebuah partai.
“Semoga untuk pemuda-pemuda di partai lain dapat mengikuti jejak langkah yang luar biasa ini. Lomba menulis ini, apalagi tentang energi, adalah suatu wahana yang luas anak-anak muda mengartikulasikan gagasan dan pikiran besarnya terhadap ilmu pengetahuan dan masa depan bangsa ini,” ucapnya.
Acara Pemuda Menulis diawali dengan pendaftaran yang dibuka secara online melalui website pemudamenulis.com dari tanggal 27 Februari sampai 19 April 2018. 1.784 esai peserta yang merupakan mahasiswa 345 perguruan tinggi se-Indonesia diseleksi oleh dewan juri yang terdiri dari akademisi, praktisi Kementerian ESDM dan pengamat.
Dari 10 peserta yang menjadi finalis perlombaan, pada tanggal 5 Mei 2018, seluruhnya diundang ke Jakarta untuk mempresentasikan dan mempertanggungjawabkan esainya secara bergantian.
Juara I mendapatkan hadiah Rp. 10.000.000, Juara II mendapatkan Rp. 8.000.000, Juara III Rp. 6.000.000, Juara Harapan I Rp. 4.000.000, Juara Harapan II Rp. 3.000.000, Juara Harapan III Rp. 2.000.000. Sementara Finalis 7, 8, 9 dan 10 masing-masing mendapatkan Rp. 1.000.000. Selain mendapat hadiah berupa uang pembinaan, seluruh finalis juga akan mendapatkan piagam penghargaan atas buah karyanya dalam perlombaan itu.
Berikut daftar finalis pemenang Lomba Menulis Esai ‘Pemuda Menulis’ Garda Pemuda NasDem diantaranya, Juara I - Ganesha Gajah, Institut Teknologi Bandung, Juara II - Amar Muammar Qadafi, Institut Pertanian Bogor, Juara III - Rudi Setiawan, Institut Teknologi Bandung, Juara Harapan I - Aldi Herbanu, Universitas Sriwijaya, Juara Harapan II - Fitri Hidayah, Universitas Negeri Semarang, Juara Harapan III - Chairani Farahdiba, Institut Teknologi Sepuluh Nopember, dan Finalis 7-10 yakni Imam Fauzi, Universitas Negeri Yogyakarta, Ilham Buchori, Universitas IBA Palembang, Muhammad Fadli Muslimin, Universitas Gadjah Mada, Pramukti, “UPN Veteran” Yogyakarta. (*)
Komentar