Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Lagi, Warga Tabanan Tewas Gantung Diri

Foto : Istimewa

TABANAN – Seorang warga Tabanan kembali ditemukan tewas gantung diri. Kali ini, seorang petani, I Ketut Suartika (46) warga Banjar Babahan Kanginan, Desa Babahan, Penebel, Tabanan ditemukan tewas gantung diri di rumahnya. Korban  diduga defresi akibat sakit stroke yang tak kunjung sembuh hingga akhirnya nekat gantung diri.

Kejadian ini bermula diketahui saksi sekaligus kakak korban, Ni Made Windra (60) yang semula hendak melihat korban di dalam kamarnya. Maksud saksi hendak membawakan oleh oleh berupa buah-buahan untuk dimakan, namun betapa terkejutnya saksi melihat adiknya sudah tergantung pada sebuah kayu plapon di kamarnya.

Saat ditemukan menggantung, Jumat (2/2) pukul 13.30 wita, korban hanya meggelanakan celana pendek warna crem berikut kemeja warga putih dengan posisi menggantung di kamarnya.  

Kejadian ini segera dilaporkan ke keluarga lainnya kemudian dilaporkan ke aparat Polsek Penebel, kemudian melakukan identidikasi korban sekaligus mengevakuasi korban.

Selama ini, korban diketahui menderita sakit stroke yang tak kunjung sembuh. Korban juga diketahui belum menikah dan diduga korban nekat menggantung diri akibat defresi karena sakit yang dideritanya tak kunjung sembuh.

Kapolsek Penebel, AKP  Mastra Budaya se ijin Kapolres Tabanan, AKBP Mardianto membenarkan kejadian bunuh diri tersebut dan telah melakukan penyelidikan atas kasus tersebut.

“ Korban diduga defresi akibat penyakit yang dideritanya tak kunjung sembuh,” ujarnya.

Kasus bunuh diri di Tabanan merupakan kejadian ke sekian kalinya di Tabanan. Penyebabnya bervarasinya namun sebagian besar penyebab korban nekat melakukan bunuh diri akibat defresi akibat penyakit yang tak kunjung sembuh. (*/Cia

Komentar