IMBI Kampanyekan Bali Aman Bagi Wisatawan
Anggota IMBI saat berkunjung di TMP Margarana. Kamis (23/11). Foto : istimewa
TABANAN – Upaya dukungan terhadap pariwisata Bali ditengah kondisi Gunung Agung saat ini, terus disuarakan berbagai pihak. Ratusan Bikers yang tergabung dalam Ikatan Motor Besar Indonesia (IMBI) telah tiba di Bali, serangkaian acara Munaslub yang digelar 24-25 Nopember mendatang. Kegiatan tersebut, sekaligus upaya mengkampanyekan Pulau Bali Aman dikunjungi wisatawan.
Hal itu diungkapkan Sekretaris Jendral (Sekjen) IMBI Pusat, Muhammad Iqbal kepada awak media di Monumen Taman Nasional Pujaan Bangsa Margarana, Tabanan, didampingi Ketua Pengda IMBI Bali Ngurah Aryana. Kamis (23/11).
“Setelah tiba di Bali, ternyata Bali aman-aman saja, tidak terjadi apa-apa. Ini akan kami serbarkan ke seluruh Indonesia, bahwa Pulau Bali merupakan tujuan wisata dunia yang masih aman untuk dikunjungi,” tegasnya.
Dijelaskan, event Munaslub di Bali tahun ini, merupakan agenda kedua kalinya setelah digelar ahun 2011 lalu. Namun Munaslub kali cukup berbeda lantaran kondisi Gunung Agung masih dalam status siaga.
Meski demikian, Iqbal mengaku, semangat mengadakan Munaslub di Bali lahir dari rasa nasionalisme dan kecintaan terhadap pulau Bali, bahwa Bali adalah Indonesia dan juga kebanggaan para Biker untuk dikunjungi.
“Mereka ini adalah orang-orang yang suka berwisata, nantinya mereka akan mengabarkan di daerah masing-masing kalau Bali aman dikunjungi. Jadi jangan takut datang ke Bali,” tambah Iqbal.
Dipaparkan, rasa serta jiwa nasionalisme, sekaligus menjadi tuntunan tiap gerak langkah organisasi dan anggota IMBI dimanapun berada dalam serangkaian kegiatan maupun agenda touring lainnya.
Demikiian pula dengan kegiatan kali ini, juga diisi dengan kegiatan berkunjung ke taman makam pahlawan serta melakukan tabur bunga, sekaligus doa bersama seperti yang kemarin dilakukan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Margarana. Kegiatan serupa juga digelar di Yogyakarta sebelumnya, dan para Bikers menyepatkan diri mengunjungi Makam Pahlawan Nasional Panglima Besar Jendral Sudirman.
“Tujuannya agar kami sebagai anak bangsa selalu mawas diri. Sebab apa yang kita terima dan nikmati hari karena pengorbanan para pahlwan demi kemerdekaan bangsa kita. Jadi kita harus menghormati para pahlawan bangsa,” ujarnya.
Tak lupa Iqbal juga mengucapkan terima kasih kepada IMBI Bali yang telah menjadi tuan rumah Rakernas dan Munaslub IMBI dan telah disambut dengan begitu ramah dan simpati.
Ketika tiba di Pelabuhan Gilimanuk, ratusan Biker IMBI yang berasal dari Sumatra, Jawa, dan Kalimantan langsung disambut meriah tuan rumah IMBI Bali dengan suguhan seni gamelan Jegog khas Kabupaten Jembrana.
Sambutan yang luar biasa ini menurutnya, membuat para Rider begitu senang dan terharu akan keramah tamahan yang disuguhkan IMBI Bali, sekaligus menunjukkan kekompakan sesama anggota IMBI.
“Kami tidak menyangka ada pertunjukan sedemikan rupa saat tiba di Gilmanuk. Luar biasa sambutan dari IMBI Bali,” imbuhnya.
Usai tabur bunga, rombongan para Bikers IMBI ini langsung menuju Kampung New Kuta Bali Pecatu Graha, Jimbaran tempat akan diselenggarakannya Rakernas dan Munaslub yang akan berlangsung mulai hari ini hingga Sabtu besok. Agenda Rakernas dan Munaslub nantinya akan diisi dengan penyempurnaan AD ART Organisasi, tanpa agenda pemilihan ketua umum. (*/Cia)
Komentar