Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Anak-anak Pengungsi Ceria Bernyanyi Bersama

Jajaran Polsek Sidemen dan Yayasan Mitra Stata Gianyar saat menghibur anak-anak pengungsi. Selasa (24/10). foto:ist

KARANG ASEM  -  Meski telah sebulan lebih mendiami posko pengungsian tak membuat anak-anak pengungsian terlihat jenuh dengan kondisi yang ada. Upaya memberikan sentuhan psiko social bagi mereka juga terus dilakukan berbagai pihak agar anak-anak pengungsi ini tidak merasa bosan saat berada di pengungsian.

Upaya berbagi dengan sentuhan psiko social juga diberikan jajaran Polsek Sidemen, Karang Asem, Bali. Para anak-anak pengungsi yang ada di posko pengungsian Bale Banjar Dinas Kebon, Desa Telaga Tawang, Sidemen, Karang Asem diajak bernyanyi bersama.

Bukan hanya bernyanyi bersama, puluhan anak-anak yang ada juga dibagikan snack atau makanan ringan. Sambil membaca buku cerita, anak-anak juga memproleh hadiah berupa buku dan alat tulis.

“Kegiatan ini memang sengaja kami lakukan guna meringankan beban anak-anak pengungsi yang kini masih berada di posko pengungsian,” papar Kapolsek Sidemen, AKP I Gde Suarmawa SH disela-sela memimpin acara psiko social bersama jajarannya. Selasa (24/10).

Dikatakan, dalam upaya pemberian support tersebut, pihaknya menggandeng Yayasan Mitra Stata Gianyar yang menghibur anak-anak sekaligus memberikan dorongan agar anak-anak tetap ceria, ditengah keberadaan di pokso pengungsian.

“Upaya ini akan kami lakukan terus menerus sebagai bentuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada para pengungsi, “ tambahnya. (Oke/Cia)   

Komentar