I Made Dirga Pimpin Sidang Paripurna ke 17-18 ke III tahun 2023, Ketok Palu Sepakati Dua Perda dengan Eksekutif
Ketua DPRD Tabanan memimpin langsung jalannya sidang paripurna ke 17-18 dihadiri Bupati Tabanan, I Komang Gede Sanjaya di ruang rapat paripurna DPRD Tabanan, 17 Oktober 2023. (ist)
TABANAN – DPRD Tabanan menggelar sidang paripurna ke 17-18 untuk masa persidangan ke III tahun 2023 yang digelar di ruang rapat DPRD Tabanan Tabanan. Selasa, 17 Oktober 2023.
Ketua Dewan, I Made Dirga memimpin langsung jalannya persidangan yang dihadiri kalangan eksekutif termasuk Bupati Tabanan, I Komang Gede Sanjaya.
Dalam sidang paripurna kali ini, I Made Dirga sebelumnya mengucapkan terima kasih kepada jajaran anggota DPRD Tabanan yang telah hadir dalam persidangan termasuk pihak Bupati Tabanan dan jajaran eksekutif lainnya.
“Terima kasih kepada semua pihak yang telah hadir dalam sidang paripurna kali ini dan semoga semuanya berjalan lancar sesuai harapan bersama,” ungkap Dirga.
Prosesi persidangan juga membahas pemandangan umum yang diberikan para fraksi DPRD Kabupaten Tabanan terhadap Pidato pengantar Bupati terkait kedua ramperda inisiatif tersebut.
Sidang kemudian akan dilanjutkan dengan paripurna ke-18 yang membahas tentang Pendapat Bupati terkait penyampaian Ranperda inisiatif oleh DPRD.
Rapat sidang paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Kabupaten Tabanan itu juga turut dihadiri Wakil Bupati Tabanan, Para Wakil Ketua dan anggota DPRD Tabanan, Jajaran Forkopimda dan atau yang mewakili, Sekda beserta para Asisten Setda Kabupaten Tabanan, Para Kepala OPD di lingkungan Pemkab Tabanan, para Kepala Instansi Vertikal serta BUMD di Tabanan, dan juga dihadiri oleh Camat Se-Kabupaten Tabanan. ***
Komentar