Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Tabanan Terima Bantuan CSR 3000 Paket Beras dari BPD Bali

Ist

TABANAN - Pemerintah Kabupaten Tabanan kembali mendapatkan bantuan CSR dari Bank BPD Bali. Kali ini melalui Kepala Cabang BPD Tabanan, pihaknya menyerahkan bantuan CSR berupa 3000 paket beras kepada Pemkab Tabanan yang nantinya disalurkan kepada Petani dan nelayan yang terdampak Covid-19 dan bencana alam di Kabupaten Tabanan.

Penyerahan bantuan berupa 3000 paket beras, per paket masing-masing sebanyak 5 kg beras, berlangsung di lobi depan kantor Bupati Tabanan, Rabu (11/11). Turut hadir Sekda I Gede Susila, didampingi salah satu anggota DPRD Tabanan, Asisten II Setda Kab. Tabanan dan Kadis Pertanian, serta Kepala Cabang BPD Tabanan beserta beberapa staf.

Penyerahan secara simbolis 3000 paket beras ini dilakukan secara langsung oleh Kepala Cabang BPD Tabanan, I Gusti Ngurah Supardi kepada Sekda I Gede Susila, yang nanti untuk selanjutnya diserahkan kepada Petani dan nelayan yang terdampak Covid-19 dan bencana alam di Kabupaten Tabanan.

Usai penyerahan secara simbolis, Sekda I Gede Susila menegaskan akan menyalurkan bantuan 3000 paket beras ini kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan dan yang paling terdampak, baik dari sisi bencana alam kemudian yang saat ini terdampak Covid-19.

“Saya mewakili Bupati Tabanan mengucapkan terimakasih kepada BPD Bali melalui Kepala Cabang BPD Tabanan, yang terus telah mengkomunikasikan untuk membantu masyarakat kami. Jadi, masyarakat sudah dibantu melaui Pemda Tabanan, baik dari sisi kesehatan rumah sakit sudah dibantu, sembako juga, termasuk APD untuk menjaga petugas dan masyarakat kita. Dan hari ini dalam bentuk beras,” ujarnya.

Ia berharap, hal ini kedepannya terus berlanjut sehingga mampu meringankan beban masyarakat ataupun Pemerintah. “BPD saat ini sangat peduli sekali terhadap masyarakat kita di Tabanan dalam rangka mengatasi pandemi atau kondisi bencana alam akhir-akhir ini. Mudah-mudahan ini selalu berlanjut kedepannya. kita dari Pemda dan BPD terus bersinergi dalam mengatasi dan membantu pelaksanaan ataupun mengatasi kondisi daerah saat ini,” imbuh Susila.

Kepala Cabang BPD Tabanan I Gusti Ngurah Supardi menambahkan, pada hari ini BPD menyerahkan bantuan CSR berupa paket beras masing-masing 5 kilogram sebanyak 3000 paket, atau kurang lebih 15 ton beras. “Memang kami dari BPD karena keterbatasan juga, kita jadi tidak mampu memberikan kepada keseluruhan. Jadi kami harap, nantinya bantuan ini dievaluasi sama Pemda dan mengutamakan masyarakat yang benar-benar terdampak,” pintanya. (*/Cia)

Komentar