Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Media Online Miliki Peran Penting Sukseskan Pertemuan IMF-World Bank

foto : istimewa

DENPASAR - Berkaitan dengan event IMF-WBG 2018  di Bali,  media online di Bali diharapkan kembali memainkan perannya untuk turut menyukseskan event IMF-WBG 2018. Acara ini sangat strategis karena tidak hanya menyampaikan informasi ketangguhan ekonomi.

Sebagai tuan rumah AM IMF-WBG 2018, Indonesia akan mempromosikan dan memperkenalkan keanekaragaman budayanya. Selain mendorong karya seni Indonesia di kancah internasional, diharapkan juga dapat menarik delegasi dari 189 negara dan pelaku utama sektor keuangan dan ekonomi dunia untuk hadir di Bali.

"Guna melancarkan  upaya tersebut, segala sisi perlu dioptimalkan perannya, termasuk potensi media online lewat diskusi terbatas untuk menyatukan visi mendukung terselenggaranya event berskala internasional di Bali," papar Ketua Panitia Diskusi Media, IKG Doktrinaya dalam realesenya kepada media.

Diskusi bertajuk Peran Media dan  Masyarakat Menyukseskan Pertemuan AM lMF-WBG 2018 yang akan digelar  di Gedung PWI Bali, Rabu (25/7) mendatang, menghadirkan keynote speaker Kapolda Bali Irjen. Pol. Dr. Drs. Petrus Reinhard Golose, M.M, Pengamat Pariwisata, DR Gede Sutarya M Ag, dan Ir Putu Wirata Dwikora SH dari PHDI Bali. Selain itu, hadir pula pembicara dari Ketua AMSI Bali, I Nengah Muliarta, S.Si, M.Si, Emanuel Dewata Oja (Ketua SMSI) Bali, dan Ketua PWI Bali, Dwikora Putra.

Diskusi yang juga bekerjasama dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Bali,  Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) Bali, dan Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Bali Bali ini, dimaksudkan sebagai langkah konkret untuk mendukung sekaligus turut menyukseskan Annual Meeting Internasional Monetary Fund World Bank Groups (AM lMF-WBG) yang dilaksanakan pada 8-14 Oktober 2018 di Bali.

Event berskala Internasional hampir tiap tahun digelar di Indonesia, terutama Bali yang kerap menjadi pilihan dunia. Kepercayaan dunia terhadap Indonesia terus bertumbuh. Tahun ini, Indonesia kembali menjadi tuan rumah penyelenggaraan Annual Meeting Internasional Monetary Fund World Bank Groups (AM lMF-WBG) yang dilaksanakan pada 8-14 Oktober 2018 di Bali. 

"Acara ini diharapkan dapat memberi dampak positif bagi perekonomian dalam negeri, terutama Bali," papar Direktur Bali Express I Made Rai Warsa S.sos, didampingi Pimred Putu Suyatra, kemarin.

Pilihan dunia itu dijatuhkan, lanjut Rai Warsa, tidak terlepas dari faktor keamanan dan kenyamanan, juga alamnya yang indah dan kaya dengan ragam budaya. Selain itu,  peran media online, terutama di Bali sebagai penyambung informasi ke belahan dunia, perannya sangat penting.

"Media diharapkan memberikan informasi positif dari segala sisi tentang Indonesia, khususnya Bali, yang nantinya secara langsung maupun tidak langsung akan berdampak terhadap terus bertumbuhnya ekonomi ke arah yang lebih baik," ujar Pimred Bali Express, Putu Suyatra.

Lewat diskusi ini diharapkan masyarakat, terutama insan pers, lanjut Suyatra, bertindak nyata mendukung segala aktivitas yang kian menumbuhkan kepercayaan dunia internasional terhadap Indonesia di bidang keamanan, stabilitas politik, dan keberhasilan bidang ekonomi. (Rls/LBC)

Komentar