Media Berita Online Bali Terkini, Kabar Terbaru Bali - Beritabali.com

Giliran Warga Banjar Mertasari Penatih Bulat Dukung Koster-Ace

foto : istimewa

DENPASAR - Ratusan warga Banjar Mertasari, Desa Penatih Dangin Puri, Kecamatan Denpasar Timur, tumpah ruah mengelukan kedatangan Calon Gubernur Bali nomer urut 1 Wayan Koster. Tabuhan baleganjur menggema menyambut kedatangan Koster, yang didampingi Ketua Tim Pemenangan Koster-Ace Kota Denpasar I Gusti Ngurah Gede.

 "Terima kasih untuk penyambutan dan penerimaan yang luar biasa terhadap kehadiran saya di sini," ucap Koster. Senin (18/6) malam.

Selain menyampaikan visi misinya, Koster di hadapan warga dengan terbuka mengakui, jika berdasarkan temuan hasil survei perolehan suaranya di Kota Denpasar masih tertinggal.

"Masih ada sisa waktu. Tiyang targetkan menang di Denpasar. Biar menang tipis cuma 10 suara. Yang penting menang," tegasnya.

Karena itu, pihaknya sangat membutuhkan dukungan dari masyarakat Kota Denpasar khususnya Desa Penatih Dangin Puri. Pihaknya pun telah menyiapkan bermacam program sebagai solusi mengatasi berbagai persoalan yang dihadapi warga Denpasar.

"Selain program, anggarannya juga nanti kita siapkan dari APBD Provinsi," ujarnya.

Sementara Dewa Aji Alit Suntaka selaku perwakilan warga mengatakan merasa sangat bahagia menerima kunjungan Cagub Wayan Koster. "Kami sudah banyak mendengar tentang kiprah Pak Koster dalam membangun Bali. Bersama warga, kami mendoakan semoga Bapak terpilih menjadi gubernur," ucapnya.

Pada kesempatan itu, semua warga yang hadir menyatakan kesanggupan mendukung Koster-Ace. Menyiratkan dukungan mereka, warga yang hadir meneriakan yel-yel Salam Satu Jalur (*)

Komentar