Pengungsi dan Eks Pengungsi Gunung Agung Doakan Suwirta di Besakih
foto : istimewa
KARANGASEM - Pengungsi dan eks pengungsi karangasen melakukan persemabhyangan di besakih. disela sela persembahyangan yang dilakukan senin lalu juga secara khusus mendoakan I Nyoman Suwirta, calon bupati klungkung agar terpilih kedua kalinya.
Menurut Nengah Darmawan, kordinator pengungsi asal Desa Muncan mengatakan, kalau aksi ini dilakukan secara spontan. mendengar Pak Suwirta juga sembahyang ke Besakih, pengungsi yang juga melakukan persembahyangan langsung mendoakan pria asal Ceningan tersebut.
Gunawan mengaku, kalau pengungsi sangat terkesan dengan bupati Klungkung tersebut, dimana saat warga Karangasem mengungsi ketika gunung agung erupsi diberikan pelayanan yg cukup bagus.
"saya masih ingat ketika pak Suwirta datang malam malam ke Posko Pengungsi Gor Swecapura Klungkung, saat itu hujan, beliau datang jam 02.00 wita dini hari," ujarnya.
Saat itu pengungsi yang sebagian besar tinggal di tenda sudah kebanjiran, Suwirta minta agar pengungsi masuk ke Gor utuk sementara agar tidak kehujanan. selaian itu sikap simpati kepada pengungsi juga membuat pengungsi asal Karangasem ini merasa berhutang budi.
"kami hanya bisa membentunya lewat doa, karena kalau memilih tentu kami tidak bisa karena bukan warga Klungkung, " katanya.
sementara ada 300 pengungsi yg sembahyang ke Besakih mendoakan Suwirta menang yg kedua kalinya. Meraka ini adalah pengungsi asal dusun sebun yg sekarang ini masih mengungsi di Dusun Tegeh, Amerta bhuana, Selat.
Mereka masih mengungsi karena akses jalan masuk ke desanya rusak. selaian itu ada juga pengungsi asal Telung Buana. mereka ini memang sudah pulang. sebelumnya sempat mengungsi di Gor Swecapura. (*)
Komentar